Desain Media Informasi Aktivitas Puskesmas untuk Mekar Bakti

Authors

  • Brian Alvin Hananto Program Studi Desain Komunikasi Visual Fakultas Desain (School of Design) Universitas Pelita Harapan

Abstract

Kegiatan PUSKESMAS pada Kelurahan Mekar Bakti, Kecamatan Panongan, Tangerang memiliki tujuan untuk memfasilitasi pemantauan kesehatan masyarakat. Walaupun memiliki tujuan yang baik, namun kegiatan-kegiatan PUSKESMAS tersebut seringkali tidak banyak dihadiri oleh warga setempat. Setelah dilakukan observasi dan juga wawancara lebih lanjut, ditemukan bahwa faktor mendasar yang membuat warga tidak mengikuti kegiatan PUSKESMAS adalah karena mereka lupa dan tidak mendapatkan informasi mengenai aktivitas yang akan dilakukan oleh PUSKESMAS. Dengan menggunakan gabungan dari metodologi participatory design dan juga design as generator, penulis menemukan beberapa pokok permasalahan dan merancang sebuah infrastruktur dan sistem media informasi mengenai kegiatan PUSKESMAS yang dapat dilakukan dengan kondisi masyarakat yang ada sekarang. Desain yang diberi nama Kalender PASTI ini menjadi sebuah media informasi yang bersifat interaktif dan membantu warga-warga yang mendapatkan media tersebut.

References

Katoppo, Martin Luqman. 2018. “”˜Desain Sebagai Generator: Bagaimana Desain Menjadi Terang Bagi Semua Orang.’” In Seminar Nasional Desain Sosial. Tangerang: Fakultas Desain Universitas Pelita Harapan.

Kurikulum Operasional 2016 Program Studi Desain Komunikasi Visual. 2016. 1st ed. Tangerang: Universitas Pelita Harapan.

Sari, Siska Permata. 2019. “Masalah Kesehatan Masyarakat, Jokowi: Itu Tanggung Jawab Bersama.” Inews.Id. 2019. https://www.inews.id/lifestyle/health/ masalah-kesehatan-masyarakat-jokowi- itu-tanggung-jawab-bersama/459081.

Spinuzzi, Clay. 2005. “The Methodology of Participatory Design.” Technical Communication 52 (2): 163-74.

Published

2021-03-10