UPAYA MENINGKATKAN PERILAKU TANGGUNG JAWAB SISWA KELAS X MELALUI PENERAPAN METODE DISKUSI DAN TANYA JAWAB ACAK DALAM PEMBELAJARAN

Adoni Hagita Benu, Yohanes Edi Gunanto

Abstract


Tanggung jawab merupakan perilaku yang harus dimiliki oleh siswa dalam proses pembelajaran. Siswa dikatakan bertanggung jawab jika fokus saat mengikuti pembelajaran, menjalankan instruksi dari guru, membantu teman yang kesulitan belajar, dan aktif saat diskusi kelompok. Pada kenyataannya perilaku tanggung jawab siswa masih cukup rendah sehingga menjadi sebuah masalah. Dalam penelitian yang dilakukan pada siswa kelas XC di sebuah sekolah swasta di daerah Manado ditemukan perilaku tanggung jawab siswa cukup rendah, yang ditandai dengan siswa tidak fokus mengikuti pembelajaran, tidak menjalankan instruksi guru dengan baik, tidak membantu teman saat kesulitan memahami materi, dan tidak aktif saat diskusi kelompok. Pendidikan Kristen diharapkan dapat membawa perubahan dalam sikap dan perilaku siswa dengan mentransformasi siswa ke perilaku yang semakin serupa dengan Kristus, khusunya dalam hal bertanggung jawab. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk mengetahui apakah metode diskusi dan tanya jawab acak dapat meningkatkan perilaku tanggung jawab siswa dan memaparkan upaya meningkatkan perilaku tanggung jawab siswa melalui penerapan metode ini. Dalam penerapan solusi berupa metode diskusi dan tanya jawab acak terlihat perilaku tanggung jawab siswa meningkat, salah satunya adalah siswa menjadi lebih fokus belajar. Metode diskusi dan tanya jawab acak dilakukan dengan meminta siswa berdiskusi dalam kelompok dan menyampaikan hasilnya, kemudian pertanyaan disampaikan secara acak kepada siswa untuk melihat pemahaman siswa terhadap materi yang didiskusikan atau dipresentasikan oleh kelompok lain. Dalam menerapkan metode ini guru harus memvariasikan cara bertanya agar jangan hanya siswa yang sama yang terpilih untuk menjawab.

 


Keywords


Tanggung jawab, metode diskusi, tanya jawab acak

References


Amin, Saiful; Khotimah, S. (2016). Penerapan Metode Diskusi Syndicate Group untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Kelas V SDN Beru 02 Wlingi. Jurnal Agrin, 2(2), 135–142. Amirullah, A., & Hoyi, R. (2020). Deskripsi Karakter Tanggung Jawab Berdasarkan Indikator Tanggung Jawab Terhadap Tata Tertib Dan Tanggung Jawab Terhadap Peraturan Di SMP Adhyaksa 1 Kota Jambi. Jurnal Pendidikan Sains Terpadu, 1(3), 77–81. https://doi.org/10.37251/isej.v1i3.115 Bahasa, J., & Supriyati, I. (2020). Pembelajaran Keterampilan Berbicara Pada Siswa Kelas VIII Mtsn 4 Palu. 5(1). Candra Lestari, NP (2018). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Nht Berbantuan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA. Jurnal Penelitian Tindakan Pendidikan, 2(4), 355. https://doi.org/10.23887/jear.v2i4.16331 Ependi, S. (2018). Penerapan Metode Tanya Jawab Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas Vi Sd Negeri 012 Pangkalan Baru Kecamatan Siak Hulu. Pratama: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 7(2), 256. https://doi.org/10.33578/jpfkip.v7i2.6269 Ermi, N. (2015). Penggunaan Metode Diskusi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Materi Perubahan Sosial pada Siswa Kelas XII SMA Negeri 4 Pekanbaru. Jurnal SOROT, 10(2), 155–168. Faif Pasani, C., & Kemangi, M. (2014). Membaca Karakter Tanggung Jawab Siswa Melalui Pembelajaran Matematika dengan Model Kooperatif Tipe TAI di Kelas VIII SMPN. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2), 219–229. https://doi.org/10.20527/edumat.v2i2.616 Fajar, M.F; Wanarti, P. (2014). Pengaruh Metode Pembelajaran Tanya jawab Probing-Prompting Terhadap hasil Belajar Siswa pada Standar Kompetensi Penerapan Dasar-dasar Elektronika Kelas X AV di SMK Negeri 2 Surabaya. Jurnal Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya, 3(1), 89–96. Fauziddin, M., & Pahrul, Y. (2019). Tim Redaksi Pemimpin Redaksi Dewan Redaksi. Festiawan, R. (2020). Belajar dan pendekatan pembelajaran. Universitas Jenderal Soedirman, 1–17. Hastuti, DD, Sutama, S., & Fuadi, D. (2019). Tanggung Jawab Siswa Dalam Pembelajaran Matematika SMA. Manajemen Pendidikan, 13(2), 139–146. https://doi.org/10.23917/jmp.v13i2.7481 Huda, N. (2020). Penerapan Metode Tanya Jawab Sebagai Upaya Meningkatkan Keaktifan Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqih Kelas X Ipa 3 Ma Darussalam Krempyanganom Nganjuk. Jurnal El-Barqie: Jurnal MA Darussalam, 1(1), 141–162. https://pondokkrempyang.org/wp-content/uploads/2020/07/ARTIkel-08-EL-BARQIE-1.pdf Khori, Al; Yusuf, M. (2019). Pengaruh Metode Tanya jawab terhadap Kemampuan Pemahaman Membaca Siswa Kelas IV MIS Al-Khairat Deli Tua TA 2018/1019. Repositori Digital Kualitas Universitas, 6–21. Lufri; Ardi; Yogica, Relsas; Muttaqiin, A. (2020). Metodologi Pembelajaran: Strategi, Pendekatan, Model, Metode Pembelajaran. CV IRDH. Maisaputri, D., Damiri, D., & Bulantika, S. (2022). Efektivitas teknik manajemen diri untuk meningkatkan tanggung jawab belajar pada peserta didik kelas XI SMA negeri 2 Kalianda.Jurnal Ilmiah Mahasiswa Bimbingan Konseling, 04(01), 1–8. https://www.stkippgribl.ac.id/eskripsi/index.php/jmbk/article/view/323 Malik, J. (2019). Penerapan Metode Diskusi Kelompok Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ipa Dan Aktivitas Siswa Kelas Iv Sd I Sidorekso Pada Materi Menggolongkan Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya. Refleksi Edukatika : Jurnal Ilmiah Kependidikan, 9(2). https://doi.org/10.24176/re.v9i2.3054 Muliyani, N., & Sjamsuri, A. (2019). Analisis Kinerja Kepala Sekolah Ditinjau Dari Hubungan Integritas. Faktor Jurnal Ilmiah Kependidikan, 6(3), 191–198. Mungzilina, AK, Kristin, F., & Anugraheni, I. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Tanggung Jawab Dan Hasil Belajar Siswa Kelas 2 Sd. NATURALISTIC : Jurnal Kajian Penelitian Pendidikan Dan Pembelajaran, 2(2), 184–195. https://doi.org/10.35568/naturalistic.v2i2.209 Prijanto, JH, & de Kock, F. (2021). Peran Guru Dalam Upaya Meningkatkan Keaktifan Siswa Dengan Menerapkan Metode Tanya Jawab Pada Pembelajaran Online. Cendekiawan: Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 11(3), 238–251. https://ejournal.uksw.edu/scholaria/article/view/4318/1894 Putriyanti, CC, & Fensi, F. (2017). Penerapan Metode Diskusi Kelompok untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IX SMP Santa Maria Monica, Bekasi Timur. Psibernetika, 10(2), 114–122. https://doi.org/10.30813/psibernetika.v10i2.1047 Risma Mila Ardila, Nurhasanah, MS (2016). Abstrak. Pendidikan karakter mulai digulirkan sejak tahun 2010 dan masih berlaku hingga sekarang. Dalam pendidikan karakter terdapat beberapa nilai salah satunya tanggung jawab. Karakter tanggung jawab merupakan hal yang sangat penting agar sekolah men. PENDIDIKAN KARAKTER TANGGUNG JAWAB DAN PEMBELAJARANNYA DI SEKOLAH Risma, 79–85. Saputro, DW (2013). Pengaruh Pendidikan Nilai dalam Keluarga terhadap Sikap Tanggung Jawab Siswa di Kelas X SMA Negeri I Tebingtinggi Besar Tahun Ajaran 2012/2013. Repositori Digital UNILA, 1–14. Sitorus, M. (2022). Peningkatan Motivasi Belajar Pendidikan Agama Kristen melalui Metode Belajar Kelompok dan Tanya Jawabdi SD Negeri 025 Teluk Binjai Kota Dumai. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(1), 1770–1778. https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/3218/2684 Sukatin, S., Munawwaroh, S., Emilia, E., & Sulistyowati, S. (2023). Pendidikan Karakter dalam Dunia Pendidikan. Anwarul, 3(5), 1044–1054. https://doi.org/10.58578/anwarul.v3i5.1457 Suryanita, Y. (2018). Penerapan Metode Diskusi Dan Tanya Jawab Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Sains Dan IPS. Jurnal Ilmu Pendidikan Sosial, Sains Dan Humaniora, 4(2), 321–327. Syafitri, R. (2017). Meningkatkan Tanggung Jawab Belajar Melalui Strategi Memberikan Pertanyaan dan Mendapatkan Jawaban Pada Siswa. Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan, 1(2), 57–63. https://doi.org/10.23887/jppp.v1i2.12623 Syifa, UZ, Ardianti, SD, & Masfuah, S. (2022). Analisis Nilai Karakter Tanggung Jawab Anak Dalam Pembelajaran Daring.Jurnal Educatio FKIP UNMA, 8(2), 568–577. https://doi.org/10.31949/educatio.v8i2.2071 Tambunan, F. (2018). Karakter Kepemimpinan Kristen Sebagai Jawaban Terhadap Krisis Kepemimpinan Masa Kini. PENCAHAYAAN: Jurnal Teologi Dan Pendidikan Kristiani, 1(1), 81–104. https://doi.org/10.54024/illuminate.v1i1.6 Triyani, E., Busyairi, A., & Ansori, I. (2020). Penanaman Sikap Tanggung Jawab Melalui Pembiasaan Apel Penguatan Pendidikan Karakter Siswa Kelas III. Jurnal Kreatif : Jurnal Kependidikan Dasar, 10(2), 150–154.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.