Kajian Strategi Desainer dalam Penerapan Prinsip Materialitas dalam Proses Desain

Authors

  • Shella Geraldine Halim Universitas Pelita Harapan
  • Phebe Valencia Universitas Pelita Harapan

Abstract

Dalam dunia desain, tidak ada teori yang pasti mengenai proses desain dimana berawal dari munculnya permasalahan desain untuk menghasilkan sebuah solusi desain. Teori hanya sebagai dasar jalannya proses desain dan akan berkembang seiring bertambahnya pengalaman lapangan seorang desainer menjadi sebuah pedoman dan prinsip dalam proses desain yang dinamakan Guiding Principles. Pada proses desain, Guiding Principles yang telah dijadikan pedoman sesorang desainer terkadang juga tidak dapat digunakan pada setiap proyek, maka dari itu desainer perlu memiliki strategi dalam melihat arah desain dan memecahkan masalah desain. Strategi setiap desainer pun dapat berbeda-beda tergantung pada klien dan target desain.

Metode menggunakan pengolahan kualitatif berdasarkan data yang diperoleh penulis selama sembilan bulan magang. Perolehan data berdasarkan catatan lapangan penulis sebagai partisipan dalam proses desain proyek residensial. Hasil catatan lapangan, observasi langsung, dan wawancara terhadap pengguna serta desainer yang terlibat untuk mendapatkan strategi desain yang diterapkan oleh desainer dalam proses desain proyek residensial.

Tahapan studi dalam menentukan strategi desain yang tepat pada suatu proyek, yaitu desainer perlu menurunkan ego dan melihat dari sudut pandang klien untuk memahami kebutuhan klien. Upaya penting lainnya yang perlu dilakukan adalah menjalin hubungan baik dengan klien agar klien lebih terbuka untuk berdiskusi. Hal ini memudahkan penentuan perkembangan arah desain yang mempengaruhi suasana dan pengalaman ruang. Dalam penelitian ini diharapkan bagaimana strategi yang dilakukan desainer dapat menciptakan desain yang ideal bagi klien.

References

Malnar, Joy Monice and Frank Vodvarka. Sensory Design. London: University of Minnesota Press, 2004. Frampton, Kenneth. Studies in Tectonic Culture. London: The MIT Press, 1995. Lawson, Bryan. How Designer Think: The Design Process Demysitified. London: Oxford Architectural Press of Elsevier, 2005. Dodsworth, Simon and Stephen Anderson. The Fundamentals of Interior Design: Second Edition. London: Bloomsbury Publishing PLC, 2009. Knackstedt, Mary V. The Interior Design Business Handbook: A Complete Guide to Profitability. New York: John Willey & Sons, Inc, 2002. Kolarevic, Branko and Kevin Klinger. Manufacturing Material Effect: Rethinking Design and Making in Architecture. Oxon: Routledge, 2008. Prodhon, Francoise-Claire. Liaingre Creation: 2016-2020. New York: Rizzoli, 2020. Augustin. Ph.D, Sally. How a Place Makes Us Feel: Designing Moods that Boost Human Performance. New York: Kimball, 2019. Sir, Mohammad Mochen. Pengetahuan Tektonika Arsitektur Tongkonan. Makassar: Universitas Hasanuddin, 2015. Fauzy, Bachtiar. Tektonika dan Ragam Akulturasi Arsitektur Rumah Tinggal di Sendangharjo Tuban. Bandung: Universitas Katolik Parahyangan, 2017.

Published

2021-07-21