Trend Art Toys di Kalangan Masyarakat Urban

Authors

  • M. Luthfi Mahardika Universitas Trisakti
  • Menul Teguh Riyanti Universitas Trisakti

Keywords:

Art Toys, Masyarakat Urban, Pop Culture

Abstract

Masyarakat urban indentik dengan perilaku konsumtif dan tidak ingin ketinggalan apa yang sedang ramai diperbincangkan, baik itu dalam hal fashion maupun hal-hal yang berbau pop culture salah satunya adalah art toys. “Toys Movement” muncul pada awal 2000-an. Sejak saat itu beberapa kalangan menjadikannya sebagai hobi bahkan menjadikannya sebagai media komunikasi dalam hal menyampaikan sesuatu, ideologi atau kritik yang melekat pada wujud toys tersebut. Banyak orang tidak mengetahui kenapa dan bagaimana art toys dapat menjadi trend di kalangan masyarakat urban. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan art toys di indonesia dan bagaimana persebaran art toys bisa menjadi trend di kalangan masyarakat urban khususnya daerah ibu kota. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan teknik analisis mendalam (in-depth analysis) yakni analisis yang terfokus terhadap aspek ilmu desain dan antropologi khususnya pop culture dan urban behaviour. Dari data hasil penelitian perkembangan art toys di pengaruhi oleh interaksi antar masyarakat urban dan kemajuan teknologi media informasi yang penyebarannya cepat dan dengan perilaku konsumtif masyarakat urban, menghidupkan skena art toys berkembang di indonesia.

References

Annisa, Istiqomah & Widiyanto Delfiyan. (2020). Jurnal 10 Bahaya pop culture. Astasari, A. R., & Sahrah, A. (n.d.). HUBUNGAN ANTARA KONFORMITAS

DENGAN PERILAKU MEMBELI IMPULSIF PADA REMAJA PUTRI. Chandra, R., Sekolah, O., Ilmu, T., & Lspr, K. (2019). Urban toys komunikasi visual

sebagai citra intermix tradisional dan budaya populer. 3(2), 114-133.

Feisol, F. Alief, Sos Alumni Program Studi Ilmu Komunikasi UPN, S., & Timur, J. (2018). STREETWEAR SEBAGAI IDENTITAS BUDAYA MASYARAKAT URBAN (Studi Deskriptif Kualitatif Identitas Budaya pada Remaja Pengguna Streetwear di Kota Surabaya). In Jurnal Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jatim No (Vol. 1). Komunikasi dan Budaya Urban. https://en.oxforddictionaries. com/definition/streetwear

KONSUMTIF DIKALANGAN REMAJA Eni Lestarina, P., Karimah, H., Febrianti, N., & Harlina, D. (2017). JRTI (Jurnal Riset Tindakan Indonesia). 2(2), 1-6. http://jurnal.iicet.org/index.php/jrti

Laksono, A., & Aryanto, H. (2020). PERANCANGAN URBAN TOYS DARI ADAPTASI KARAKTER KOMIK KARYA TATANG SUHENRA. In Jurnal Barik (Vol. 1, Issue 3). https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/JDKV/

Moleong, Lexy J. (2017). Metode Penelitian Kualitatif, cetakan ke-36, Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset

Oktaviani, R. C., & Ichwan, F. N. (2018). Urban toys as a new alternative media to promote Indonesian culture. Jurnal Komunikasi: MalaysianJournal of Communication, 34(4), 303-318. https://doi.org/10.17576/ JKMJC-2018-3404-18

Oktaviani, R. C., & Prasetyawati, Y. R. (2020). Potensi Urban Toys Sebagai Reproduksi Komunikasi Budaya. Communicare : Journal of Communication Studies, 6(2), 140. https://doi.org/10.37535/101006220193

Priyantoro, E., & Studi Magister Desain Fakultas Seni Rupa dan Desain, P. (n.d.). DESAINER TOYS SEBAGAI IDENTITAS GAYA HIDUP URBAN.

Rohmiyati, Y. (2018). Analisis Penyebaran Informasi Pada Sosial Media. ANUVA, 2(1), 29-42.

Tulius, J. (2018). Book review: Toys for the souls; Life and art on the Mentawai Islands. Wacana, 19(2), 459. https://doi.org/10.17510/wacana.v19i2.710

Warsana, D., Solli Nafsika, S., & Undiana, N. N. (2021). Komunikasi Seni: Representasi Masyarakat Urban di Kota Bandung dalam Bingkai Karya Seni Karya Mufty Priyanka. 3(1).

Wira, Respati (n.d.). TRANSFORMASI MEDIA MASSA MENUJU ERA MASYARAKAT INFORMASI DI INDONESIA.

Yeroushalaim, F., Gabriella Tontey, N., Dwi Antono, R., & Adi Putra, R. (n.d.). DALAM INKLUSIVITAS SENI RUPA INDONESIA.

Downloads

Published

2024-07-15