Perancangan Desain Identitas Visual dan Kemasan Produk Minuman Kopi Fermentasi

Authors

  • Stefanny Kusuma Universitas Pelita Harapan
  • Vanessa Leoni Universitas Pelita Harapan
  • Tarisha Anindya Rizal Universitas Pelita Harapan
  • Rerry Isfandriani Universitas Pelita Harapan
  • Kartika Magdalena Suwanto Universitas Pelita Harapan

Keywords:

Identitas Visual, Desain Kemasan, Branding, Kopi Fermentasi

Abstract

Identitas visual dapat memberikan pengaruh yang besar pada sebuah brand karena merepresentasikan ciri khas brand tersebut. Pada mata kuliah Studio Utama 3, tim penulis melakukan perancangan identitas visual produk yang diperoleh dengan bekerja sama dengan Program Studi Teknologi Pangan Universitas Pelita Harapan. Penulisan makalah ini bertujuan untuk membahas proses perancangan identitas visual beserta desain kemasan dari produk minuman kopi fermentasi. Bresco merupakan kopi fermentasi yang diolah menggunakan biji kopi ekselsa Aceh. Produk ini dapat dijadikan alternatif baru untuk menikmati kopi dengan cara yang berbeda. Perancangan identitas visual Bresco diawali dengan melakukan riset terhadap produk dan wawancara kemudian dilanjutkan dengan menentukan kata kunci yang digunakan untuk membentuk identitas visual Bresco. Pada makalah ini, tim menulis menampilkan tiga alternatif desain dengan pendekatan yang mengarah pada kesan mature. Tujuannya agar dapat memberi tampilan baru bagi produk minuman kopi karena Bresco mengandung alkohol.

References

Bronner, S. J. (2007). DigitalCommons@USU The Meaning of Folklore. http://digitalcommons.usu.edu/usupress_pubs

Dairobbi, A., Irfan, I., & Sulaiman, I. (2018). Kajian Mutu Wine Coffee Arabika Gayo. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian, 3(4), 822-829. https://doi.org/10.17969/jimfp.v3i4.5426

Eko Valentino, D. (2019). Pengantar Tipografi. Tematik, 6(2), 54-71. https://doi.org/10.38204/tematik.v6i2.254

Hananto, B. A. (2020). Critical of Design Methodology as Design Education. International Conference on Multimedia, Architecture and Design, 1(October), 234-239. https://eprosiding.idbbali.ac.id/index.php/imade/article/view/370

Kenton, W. (2021). Strength, Weakness, Opportunity, and Threat (SWOT) Analysis Definition. https://www.investopedia.com/terms/s/swot.asp

Maurya, U. K., & Mishra, P. (2012). What is a brand? A Perspective on Brand Meaning. European Journal of Business and Management, 4(3), 122-134. http://www.iiste.org/Journals/index.php/EJBM/article/view/1322

Niewenhuizen, C., & Rossouw, D. (2008). Business management: a contemporary approach. 500.

Somerville, L. H., Sasse, S. F., Garrad, M. C., Drysdale, A. T., Akar, N. A., Insel, C., & Wilson, R. C. (2017). Charting the expansion of strategic exploratory behavior during adolescence. Journal of Experimental Psychology: General, 146(2), 155-164. https://doi.org/10.1037/XGE0000250

Utina, S. S. (2012). Alkohol dan Pengaruhnya Terhadap Kesehatan Mental. Jurnal Health and Sport.

Wheeler, A. (2013). Designing brand identity: an essential guide for the whole branding team (4th ed.). John Wiley & Sons, Ltd.

Published

2022-01-15