STRATEGI PEMASARAN MEDIA ONLINE SEBAGAI SARANA PENGEMBANGAN UMKM (MADRE KITCHEN)
Abstract
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini melibatkan masyarakat, terutama UMKM di bidang kuliner Indonesia. Madre Kitchen menjadi pilihan kelompok yang berlokasi di Jakarta Utara. UMKM yang berbisnis di bidang kuliner dengan banyak pilihan menu untuk dicoba. Kondisi mitra saat ini memiliki tanggungan terhadap satu istri, dua anak, dan satu keponakan yang menetap di rumah mitra. Semua anggota keluarga dalam kondisi baik. Saat ini, mitra sedang kesulitan dalam sistem online dan kurangnya dukungan terhadap pengelolaan media sosial yang tepat. Kegiatan utama mitra saat ini adalah melayani atau menerima pesanan dengan sistem PO, sehingga jika ada konsumen yang memesan makanan-makanan di Madre Kitchen, maka pak Paul akan memproses pesanan tersebut. Kebutuhan utama saat ini adalah (1) buku menu atau katalog online, (2) desain stiker kemasan, (3) pengelolaan pemasaran media sosial, dan (4) ide kemasan menu rendang. Pemahaman mitra atau peserta diukur menggunakan pre-test dan post-test melalui google form sebagai alat bantu bagi responden untuk mengisi test tersebut. Terdapat 15 responden yang mengisi form pre-test dan post-test dengan masing-masing memiliki 10 pertanyaan yang sama. Berdasarkan hasil analisis pre-test dan post-test form mengenai “Strategi Pemasaran Media Online sebagai Sarana Pengembangan UMKM (Madre Kitchen)” bahwa pelatihan ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dari sebelum dan sesudah dilakukannya pemaparan materi-materi terkait pelatihan ini. feedback yang disampaikan pemilik Madre Kitchen secara langsung mengungkapkan bahwa mitra merasa senang karena dapat memperoleh pengetahuan baru yang sebelumnya tidak mengerti dan tidak ada bimbingan dari pihak lain, tetapi dengan adanya kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini, diharapkan dapat membantu bagi orang lain.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Ferdiansyah. 2021. Pengaruh Bauran Pemasaran 7P Terhadap Kepuasan Konsumen. http://eprints.kwikkiangie.ac.id/2004/3/bab%202.pdf Khairani, Z., Efrita Soviyant, & Aznuriyandi. (2019). EFEKTIVITAS PROMOSI MELALUI INSTAGRAM PADA UMKM SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN DI KOTA PEKANBARU. 3(2), 239-247. https://doi.org/10.22216/jbe.v3i2.2738 Nuriyanti, Widya & Siska Maya. (2017). Pengaruh Desain Daftar Menu Terhadap Keputusan Pembelian. 9(3). 216-222. http://dx.doi.org/10.30998/sosioekons.v9i3.1544 Prasetya, Ardian Jaya., Laksono, Yuanto., Hidyat, Wahyu. (2020). Pengabdian Kepada Masyarakat Pengembangan Marketing Website dan Desain Kemasan pada UKM Bumi Cipta Sejahtera Surabaya. Jurnal Pengabdian Masyarakat (JPM17). 5(1). 92-98 Shaid, Nur Jamal. 2022. Pengertian UMKM, Kriteria, Ciri, dan Contohnya. https://money.kompas.com/read/2022/01/19/051518426/pengertian-umkm-kriteria-ciri-dan-contohnya?page=all Siadari, Coki. (2018). Pengertian Desain Produk Menurut Para Ahli. https://www.kumpulanpengertian.com/2018/10/pengertian-desain-produk-menurut-para.html Solihat, Sopiyanti Intan. (2013). Penyesuaian Diri Remaja yang Hamil di Luar Nikah. http://repository.upi.edu/4579/7/S_PSI_0800924_Chapter3.pdf Syahfitri, R.A. Lisanti Dwi & Ahmad Ghufrony. (2019). STRATEGI MENINGKATKAN DAYA SAING MELALUI KEMASAN DAN DIGITAL MARKETING PADA WAROENG DJATI (STUDI KASUS PADA WAROENG DJATI DI KABUPATEN SUMENEP). http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/219
Copyright (c) 2022 Febryola Indra, Vriandi Hapsara, Steven Sunar, Angellica Midian Sinaga, Stefany Stefany
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
School of Hospitality & Tourism | Universitas Pelita Harapan | Indonesia | Phone +62 21 546 0901 | Fax +62 21 546 0910 | jurnal.hospitour@uph.edu